Tari Soreng Warga Setuju Ngablak Gelar Hajatan Akbar

Dilihat 3900 kali
Pentas tari soreng warga Ngablak Kabupaten Magelang

BERITAMAGELANG.ID - Pesta tarian dari gunung akan digelar pelaku budaya Tari Soreng Warga Setuju, Desa Bandungrejo Kecamatan Ngablak Kabupaten Magelang. 


"Acara budaya ini merupakan peringatan HUT komunitas tari Soreng Warga Setuju ke 56,"  kata Kades Bandungrejo Pujiyono, Selasa (10/9).


Sebagai ungkapan rasa syukur itu, warga akan menggelar hajatan besar selama tiga hari.


"Rencana akan digelar Selasa-Kamis, 17-19 September 2019 di Desa Bandungrejo. Sejumlah kesenian menarik akan dipentaskan. Sayang jika dilewatkan," tandasnya.


Bagi warga Setuju, melestarikan budaya daerah sudah menjadi nafas hidup, dari ladang dan tarian. Melalui sebuah ritual purba, kesenian khas Kabupaten Magelang itu bertahan secara turun temurun. 


"Kita juga akan menggelar ritual padusan (mandi) di sumber air Rawa Pethi. Ritual itu biasa dilakukan Warga Setuju sebelum pentas," tutur Ketua Panitia HUT ke 56 Soreng Warga Setuju, Slamet Santoso.


Dengan tema ‘Mekaring Budaya Kuncaraning Bangsa' bermakna pesan luhur tentang kemajuan budaya Soreng yang diharapkan menjadi sinar kemajuan Kabupaten Magelang dan Nusantara.


"Selain soreng warga Setuju, turut tampil juga kesenian Gedruk, Soreng Bocah, seni kontemporer dan lainnya," jelas Slamet.


Untuk diketahui, Tari Soreng memiliki gerak nan dinamis. Para penari menggambarkan gagahnya sosok prajurit Jawa pada masa kerajaan. Ribuan penari Soreng warga Magelang pernah tampil di Istana Negara saat perayaan HUT ke 74 RI pada 17 Agustus 2019.

Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar