BPBD Sosialisasi Mitigasi Bencana Lewat Pertunjukan Wayang

Dilihat 1314 kali
Sosialisasi Mitigasi Bencana BPBD melalui pertunjukan wayang

BERITAMAGELANG.ID - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Magelang , terus menggencarkan sosialisasi mitigasi bencana kepada masyarakat di Kabupaten Magelang. Kali ini sosialisasi disampaikan dalam pertunjukan wayang kulit malam Minggu Kliwonan di Pendopo Radio Gemilang Muntilan, bekerja sama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan serta Pepadi Kabupaten Magelang,  Sabtu (13/7) malam.


Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan pada BPBD Kabupaten Magelang Gunawan Iman Suroso yang hadir dalam kesempatan tersebut mengatakan bencana bisa terjadi kapan saja dimana saja dan juga akan menimpa siapa saja oleh karena itu kita tidak bisa mencegah, namun hanya bisa mengurangi bencana itu.


"Pada dasarnya bencana itu hanya bisa dikurangi resikonya, apa yang harus dilakukan yaitu melakukan upaya-upaya kewaspadaan dan kesiapsiagaan, contohnya kita mempersiapakan diri mulai diri sendiri, keluarga, komunitas dan bantuan komunitas," jelasnya.


Menurut Undang-undang nomor 24 tahun 2007, Bencana adalah peristiwa atau rangkaian peristiwa yang mengancam dan mengganggu kehidupan dan penghidupan masyarakat yang disebabkan faktor alam dan/atau faktor non alam maupun faktor manusia sehingga mengakibatkan timbulnya korban jiwa manusia, kerusakan lingkungan, kerugian harta benda, dan dampak psikologis.


Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik pada BPBD Kabupaten Magelang Supranowo menambahkan, jika masyarakat terkena bencana alam dan ingin mengajukan bantuan logistik bisa langsung menghubungi pihaknya.


"Langkah-langkah BPBD selanjutnya akan melakukan kaji cepat terkat pengajuan tersebut seperti cek lokasi apa perlu kita tidak lanjuti apa kita harus kita segera kita tangani. Kalau mungkin harus mengavakuasi ke tempat yang lain itu yang kita perhatikan dan kebutuhan pokok apa yang sangat dibutuhkan saat itu juga logistik kita droping karena persedian di BPBD sudah ada.


Apabila masyarakat membutuhan bantuan BPBD bisa menghubungi nomor telepon 0293 789 999 dan BPBD Siap Siaga 24 Jam," pungkasnya.


Pagelaran tersebut menghadirkan dalang Ki Hadi Susanto dan Ki Dalang Bayu Setiawan dari Kecamatan Sawangan dengan mengambil lakon Petruk Takon Bapa.

Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar