PKK Gandeng Milenial Dalam 10 Program Pokoknya

Dilihat 1755 kali
Rayndra Syahdan Mahmudin, koordinator PKK Milenial Kabupaten Magelang saat menyampaikan materi dalam Orientasi 10 Program Pokok PKK Bagi PKK Milenial se-Kabupaten Magelang, Rabu (17/2/2021)

BERITAMAGELANG.ID - Tim Penggerak PKK Kabupaten Magelang menggelar Orientasi 10 Program Pokok PKK Bagi PKK Milenial se-Kabupaten Magelang, Rabu (17/2/2021). Kegiatan yang diikuti PKK Milenial Kabupaten dan Kecamatan ini dilaksanakan secara tatap muka dan virtual. Kegiatan ini disiarkan secara live streaming dari Kantor PKK Kabupaten Magelang.


Ketua TP PKK Kabupaten Magelang Christanti Zainal Arifin, mengatakan orientasi ini bertujuan meningkatkan pemahaman tentang 10 program pokok PKK yang terbagi dalam Pokja I sampai dengan IV.


"Selain itu, agar dalam pelaksanaan program kerja kegiatan di masing-masing kecamatan menjadi lebih terarah dengan berdasarkan dan berpedoman pada program PKK yg sudah disusun oleh masing-masing PKK Kecamatan," kata Tanti dalam sambutannya.


Tanti berpesan kepada para pengurus PKK Milenial untuk menjalin sinergitas dengan ibu-ibu PKK di setiap jenjang. Selain itu, PKK Milenial juga perlu mengembangkan kreativitas disesuaikan dengan potensi yang ada di setiap daerah.


Koordinator PKK Milenial Kabupaten Magelang menjelaskan pihaknya dapat mengembangkan diri sesuai potensi desa dan kecamatan masing-masing.


"PKK Milenial kecamatan diharapkan memiliki satu demplot (demontration plot). Demplot yang terbentuk nantinya dimanfaatkan sebagai percontohan yang dapat direplikasi oleh desa yang lain," kata Rayndra saat menyampaikan materi.


Seluruh ketua pokja I sampai IV TP PKK Kabupaten Magelang secara bergiliran menyampaikan profil dan program tahun 2021. Para ketua pokja berkomitmen untuk menggandeng PKK Milenial. PKK Milenial saat ini menjadi program unggulan inovasi daerah Kabupaten Magelang.


Kegiatan ini juga dihadiri Wakil Ketua 1 TP PKK Kabupaten Magelang Aslimah Edy Cahyana, Sekretaris dan Ketua Pokja 1-4 TP PKK kabupaten Magelang. Sementara itu, Pengurus TP PKK Kabupaten, PKK Kecamatan dan PKK Milenial yang lain mengikuti kegiatan ini melalui aplikasi Zoom.

Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar