Perilaku Masyarakat Grabag Melakukan CTPS, Pakai Masker dan Jaga Jarak Sangat Baik

Dilihat 1424 kali
Kasi Promkes dan Pemberdayaan Masyarakat Dinkes Kabupaten Magelang, Aji Bau pada konferensi pers. Foto ali subchi

BERITA MAGELANG.ID--Tingkat kepedulian masyarakat Kabupaten Magelang  terhadap bahaya penularan Covid-19 sangat tinggi. Sebab dari cakupan perilaku masyarakat  melakukan Cuci Tangan dan Pakai Sabun (CTPS), pakai masker serta perilaku jaga jarak, masuk kategori sangat baik. Dari 21 kecamatan, 18 kecamatan sudah melaporkan data Jogo Tonggo Kesehatan.


"3.414 rukun warga (RW) yang tersebar di 372 desa/kelurahan di 21 kecamatan se Kabupaten Magelang, terdapat 2.520 RW (73,81 persen)  sudah melaporkan data jogo tonggo kesehatan," kata Kasi Promkes dan Pemberdayaan Masyarakat Dinkes Kabupaten Magelang,  Aji Bau pada konferensi pers, Jumat (09/10-2020).


Menurut Aji, kecamatan yang sudah 100 persen melaporkan data jogo tonggo kesehatan, adalah Kecamatan Mertoyudan, Sawangan, Tegalrejo, Srumbung, Kaliangkrik dan Candimulyo. Sedangkan kecamatan yang prosentase pelaporannya terendah, adalah Kecamatan Salam, yakni baru 7 persen.


Berdasarkan data variable perilaku masyarakat terhadap bahaya virus corona, untuk perilaku CTPS dengan kategori sangat baik adalah 76-100 persen masyarakat sudah melakukan. Perilaku CTPS dengan kategori baik sebanyak 51-75 persen, perilaku CTPS kategori cukup sebanyak 26-50 persen, kategori kurang baik sebanyak 1-25 persen.


"Jumlah RW yang melaporkan variable perilaku cuci tangan pakai sabun sebanyak 2.520 RW atau 73,81 persen, dari 18 kecamatan yang sudah melaporkan data Jogo Tonggo Kesehatan," ujarnya.


Terhadap 18 kecamatan yang mayoritas RW-nya masuk dalam kategori perilaku CTPS sangat baik dan baik, urutan pertama adalah Kecamatan Grabag, Kecamatan Mertoyudan, Kecamatan Secang dan Kecamatan Ngablak.


Kategori masyarakatnya melakukan perilaku pakai masker dengan kategori  sangat baik mencapai  76-100 persen, kategori baik adalah 51-75 persen,  kategori cukup 26-50 persen, kategori kurang baik antara 1-25 persen. Dari 18 kecamatan tersebut, Kecamatan Grabag, Mertoyudan, Borobudur dan Salam.


Dari 21 kecamatan se Kabupaten Magelang, terdapat 12 kecamatan yang mayoritas RW-nya masuk kategori jaga jarak cukup baik, adalah Kecamatan Grabag, Ngluwar, Salam dan Kecamatan Windusari. Karena perilaku jaga jarak warga kategori baik mencapai 76-100 persen.

Editor Slamet Rohmadi

0 Komentar

Tambahkan Komentar