Pemkab Magelang Bersama Kodim dan Polres Gencarkan Vaksinasi Covid-19

Dilihat 1680 kali
Foto: pixabay.com

BERITAMAGELANG.ID - Jumlah masyarakat Kabupaten Magelang yang telah divaksinasi Covid-19 dosis pertama mencapai 34.59 persen atau 356.001 suntikan. Saat ini Pemkab Magelang melalui Satgas Covid-19 dan Dinas Kesehatan bekerja sama dengan Kodim 0705 serta Polres Magelang, terus menerus melaksanakan vaksinasi baik dosis pertama dan kedua, di sejumlah lokasi.


"Target kami hingga akhir Oktober ini, bisa mencapai 50 persen masyarakat Kabupaten Magelang tervaksinasi dosis pertama. Saat ini kami terus menggencarkan pelaksanaan vaksin di sejumlah tempat. Selain dilakukan Dinas Kesehatan, kami juga bekerjasama dengan Polres dan Kodim 0705 Magelang," kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi.


Untuk dosis kedua, lanjut Nanda, kini telah mencapai 159.355 suntikan atau 15,48 persen. Sedangkan dosis tiga, sebanyak 2.464 suntikan atau 0,24 persen. 


“Total suntikan yang sudah kami lakukan, baik dosis pertama hingga ketiga, mencapai 517.820 atau 25,16 persen. Saat ini ada 1.029.210 target sasaran yang akan divaksinasi," jelasnya.


Sementara pada hari ini, ada tambahan 4 pasien terkonfirmasi Covid-19. Tiga diantaranya berasal dari Kecamatan Ngluwar dan seorang dari Muntilan. Namun ada tambahan satu pasien sembuh, dari Muntilan. 


“Dengan tambahan ini, jumlah kumulatifnya menjadi 22.866 orang. Rinciannya, 32 dalam penyembuhan, 21.726 sembuh dan 1.108 meninggal," lanjutnya.


Sedangkan pasien suspek, saat ini ada tambahan 6 pasien baru. Namun ada tambahan 4 sembuh, dari Borobudur 2 orang dan seorang dari Mungkid serta Salaman. Selain itu juga ada tambahan dua alih status terkonfirmasi. Berasal dari Ngluwar dan Muntilan. 


“Kini jumlah kumulatifnya menjadi 2.935 orang. Terdiri dari 18 dirawat, 2.342 sembuh, 69 isolasi mandiri dan 456 selesai menjalani isolasi mandiri," pungkasnya. 

Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar