Pasien Covid-19 Tersisa 23 Orang, Capaian Vaksinasi 60 Persen

Dilihat 911 kali
Foto: pixabay.com

BERITAMAGELANG.ID - Pasien terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Magelang, hingga Senin (25/10) tinggal 23 orang. Hal ini setelah ada tambahan 7 pasien dinyatakan sembuh. Tiga diantaranya dari Kecamatan Secang, dua dari Mungkid dan seorang dari Tempuran serta Ngluwar.


Meski demikian, hari ini ada tambahan dua pasien baru. Mereka tersebar di Kecamatan Grabag dan Ngluwar.


"Dengan tambahan ini, jumlah kumulatifnya menjadi 22.882 orang. Rinciannya, 23 dalam penyembuhan, 21.750 sembuh dan 1.109 meninggal," kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi.


Sedangkan pasien suspek, kata Nanda, ada tambahan 19 pasien baru. Namun ada tambahan 3 sembuh, tersebar di Kecamatan Mungkid, Ngablak dan Grabag. 


"Kini jumlah total pasien suspek mencapai 2.964 orang. Rinciannya, 52 dirawat, 2.376 sembuh, 40 isolasi mandiri dan 496 selesai isolasi mandiri," ungkapnya.


Sementara jumlah kumulatif vaksinasi Covid-19 hingga saat ini di Kabupaten Magelang, telah mencapai 60,61 persen atau 627.131 suntikan. Rinciannya, dosis pertama 437.117 suntikan (42,47 persen). Kemudian dosis kedua 18,21 persen atau 187.437 suntikan. 


"Dosis ketiga, ada 0,25 persen atau 2.577 suntikan. Sedangkan target sasaran vaksinasi di Kabupaten Magelang ada 1.029.210 orang," pungkasnya.


Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar