Open Data, Wujud Keterbukaan Informasi Publik Era 4.0

Dilihat 1119 kali

BERITAMAGELANG.ID -- Open Data sebagai wujud keterbukaan informasi publik, kini bisa diakses melalui laman website opendata.magelangkab.go.id. Sebagai instansi pemerintah daerah, Dinas Kominfo Kabupaten Magelang menyediakan data statistik sektoral.

"Diantara yang kita publikasikan adalah data statistik sektoral meliputi jumlah penduduk, laju pertumbuhan penduduk, kepadatan penduduk, hingga data fasilitas dan SDM pendidikan (guru)," demikian disampaikan Kepala Bidang Aplikasi, Informatika dan Statistik pada Dinas Kominfo Kabupaten Magelang, Sugeng Riyadi, di sela Pelatihan SDM bidang informasi dan komunikasi bagi perangkat desa yang diselenggarakan di Ruang Bina Karya Komplek Setda, Rabu (19/6).

Melalui portal Open Data, masyarakat bisa mengakses dengan mudah dan gratis data-data yang dibutuhkan seputar Kabupaten Magelang. Saat berita ini diunggah, tercatat ada 610 data sudah bisa diakses melalui portal opendata.magelangkab.go.id.

"Data itu penentu kebijakan, sehingga kami harap bisa menyediakan data yang lengkap dan valid, agar Pak Bupati tidak salah langkah dalam mengambil kebijakan," tandasnya.

Kepala Seksi Statistik Sosial Politik Hukum dan HAM pada Dinas Kominfo Provinsi Jawa Tengah, Eko Sri Darminto menambahkan, berkat pengembangan Open Data di wilayahnya, Jawa Tengah menjadi provinsi paling informatif pertama se-Indonesia pada 2018. Kini, seluruh data di Jawa Tengah sudah terintegrasi dengan portal data.go.id.

"Dengan Open Data, pemerintah daerah dipermudah dalam melayani masyarakat karena bisa diakses dari mana saja dan kapan saja. Masyarakat tidak perlu datang ke kantor, dengan resiko di-pingpong (lempar tanggung jawab) sana-sini," ungkapnya.

Untuk mempermudah update data, Eko menyarankan agar Pemda membentuk Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) tingkat Desa.

"PPID Desa nantinya wajib membuat daftar informasi publik dan diupload di website Sistem Informasi Desa (SID)," ujarnya mengakhiri.


Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar