Kemenag Kabupaten Magelang Gelar Aksi Kemanusiaan Sejuta Vitamin

Dilihat 1031 kali
BERITAMAGELANG.ID - Dalam rangka menyambut HUT RI ke-76 Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Magelang menggelar aksi kemanusiaan sejuta vitamin dan sosialisasi 5M+1D, sebagai salah satu bentuk kepedulian di bidang kesehatan bagi warga Kabupaten Magelang.

Ketua Panitia Kelompok Kerja Penyuluh Agama Islam pada Kemenag Kabupaten Magelang, Fauzi Nurhadi menjelaskan, tujuan kegiatan aksi kemanusiaan sejuta vitamin dan sosialisasi 5M+1D adalah untuk memberikan perhatian kesehatan baik bersifat tambahan imunitas maupun antisipatif bagi warga Kabupaten Magelang untuk memutus penyebaran Covid-19.

Dalam hal ini panitia akan membagikan bantuan peduli berupa ratusan paket peduli vitamin yang terdiri dari sembako, madu, multivitamin, dan ribuan masker dengan sasaran tokoh-tokoh agama Islam, kyai di kampung-kampung, guru ngaji, dan aktivis masjid.

Pada kesempatan yang sama, juga dilakukan launching sosialisasi 5M+1D dalam bentuk poster dan kotak masker gratis yang dibagikan kepada 150 masjid yang berada di lokasi strategis dan tersebar di 21 Kecamatan di wilayah Kabupaten Magelang, dengan tujuan agar jamaah masjid selalu sadar melakukan protokol kesehatan di tempat ibadah.

"Sumber dana berasal dari open donasi sukarela penyuluh agama Islam dan ASN di lingkungan Kemenag Kabupaten Magelang," ujar Fauzi.

Kepala Kemenag Kabupaten Magelang, Zaenal Fatah, mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada para penyuluh agama Islam yang telah menginisiasi aksi kemanusiaan sejuta vitamin tersebut. Ia berharap, aksi ini dapat bermanfaat bagi para penerima bantuan utamanya bagi para kyai di kampung, guru ngaji agar lebih terjaga kesehatannya sehingga bisa melaksanakan layanan keagamaan untuk umat.

Dalam hal ini, Zaenal juga meminta kepada Kepala Seksi penyelenggara di lingkungan Kemenag Kabupaten Magelang untuk merevisi anggaran DIPA, untuk kegiatan-kegiatan yang terkait kepedulian terhadap kesehatan masyarakat di masa PPKM Darurat.

"Ayo Patuhi 5M+1D dengan Memakai masker, Mencuci tangan dengan sabun, Menjaga jarak, Menghindari kerumunan, Mengurangi mobilitas dan Doa. sehingga menjadi kebiasaan baru dalam penerapan protokol kesehatan khususnya dalam kegiatan ibadah di masjid, meskipun saat ini Kabupaten Magelang masuk dalam staus level 4, agar ibadah dilakukan di rumah saja," pungkas Zaenal.

Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar