Ini Nama Peserta Yang Lolos SKD CPNS Kabupaten Magelang

Dilihat 6419 kali

BERITAMAGELANG.ID - Pemerintah Kabupaten Magelang akhirnya merilis hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2018.

Melalui keterangan rilis yang diterima Berita Magelang, Senin (03/12), berdasarkan surat Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor KK26- 30/D6419/XI/18.01 Tanggal 28 November 2018 Perihal Penyampaian Hasil SKD CPNS Pemerintah Kabupaten Magelang Tahun 2018, maka Tim Pelaksana Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) Pemerintah Kabupaten Magelang Tahun 2018 menetapkan:

Peserta yang memenuhi nilai ambang batas SKD sebagaimana dimaksud dalam Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (PermenPAN RB) Nomor 37 Tahun 2018 tentang Nilai Ambang Batas Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS Tahun 2018 selanjutnya disebut sebagai P1/L.

Peserta yang memiliki peringkat terbaik dari angka akumulatif SKD sesuai jenis jabatan sebagaimana dimaksud dalam PermenPAN RB Nomor 61 Tahun 2018 tentang Optimalisasi Pemenuhan Kebutuhan/Formasi Pegawai Negeri Sipil dalam Seleksi CPNS Tahun 2018 selanjutnya disebut sebagai P2/L.

Lokasi dan jadwal SKB akan diinformasikan kemudian. Khusus bagi pelamar jabatan tenaga guru yang telah memiliki sertifikat pendidik dikeluarkan oleh Kemendikbud, Kemenristekdikti dan Kemenag dan pada saat mendaftar telah mengunggah pada laman https://sscn.bkn.go.id/dan diwajibkan hadir pada Rabu-Kamis, 5-6 Desember 2018 di kantor BKPPD Kabupaten Magelang untuk keperluan verifikasi keabsahan dan linieritas sertifikat pendidik dengan membawa asli sertifikat pendidik dan fotokopinya yang sudah dilegalisir.

Para peserta seleksi CPNS diimbau terus mengikuti informasi terkait pelaksanaan SKB seleksi penerimaan CPNSD Pemerintah Kabupaten Magelang tahun 2018 melalui laman https://sscn.bkn.go.id/, https://magelangkab.go.id/ dan https://bkppd.magelangkab.go.id/.

Selain itu dapat menghubungi Tim Pelaksana Seleksi CPNSD Pemerintah Kabupaten Magelang tahun 2018 melalui nomor telepon seluler 087834451741 (hanya dalam bentuk SMS dan Whatsapp Chat) atau telepon (0293) 789508 pada hari dan jam kerja.

Seluruh proses dan hasil pelaksanaan Seleksi CPNSD Pemerintah Kabupaten Magelang tahun 2018 tidak dipungut biaya dan bebas korupsi, kolusi dan nepotisme.

Nama-nama peserta yang berhak mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) selengkapnya klik di sini.

Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar