Hasil Seleksi Administrasi CPNS Kabupaten Magelang, Cek Namamu Di Sini

Dilihat 3009 kali

BERITAMAGELANG.ID - Pemerintah Kabupaten Magelang mengumumkan hasil seleksi administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019, Senin (16/12/2019). Melansir informasi akun media sosial Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kabupaten Magelang @bkppdmagelangkab, dari total 11.138 pelamar, sebanyak 10.128 orang dinyatakan lulus seleksi administrasi. Sisanya 1.010 dinyatakan tidak lulus karena Tidak Memenuhi Syarat ketentuan dalam pengumuman.


"Bagi yang dinyatakan tidak lolos, dipersilahkan melihat di SSCN Panselnas (https://sscasn.bkn.go.id). Semua ada alasan keterangan kenapa tidak memenuhi syarat," kata Plt Kepala BKPPD Kabupaten Magelang Eko Tavip Haryanto, Selasa (17/12/2019).


Peserta yang dinyatakan tidak lulus seleksi administrasi berhak melakukan sanggahan terhadap hasil seleksi administrasi selama 3 (tiga) hari yaitu tanggal 16 s.d. 18 Desember 2019.

Adapun ketentuan dalam masa sanggah adalah pelamar melakukan sanggahan melalui laman https://sscasn.bkn.go.id dan tidak diperbolehkan memperbarui atau memperbaiki dokumen yang telah diunggah.

Tim Pelaksana Seleksi CPNSD Pemerintah Kabupaten Magelang Tahun Anggaran 2019 akan memverifikasi ulang terhadap sanggahan pelamar. Pengumuman hasil sanggah akan diumumkan pada 26 Desember 2019.

Peserta yang dinyatakan lulus seleksi administrasi berhak mengikuti seleksi tahap selanjutnya yaitu Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan menggunakan Computer Assisted Test (CAT). 


"Waktu pelaksanaan SKD direncanakan pada akhir Bulan Januari sampai dengan Bulan Februari 2020," imbuhnya. 


Detail informasi waktu dan lokasi pelaksanaan SKD akan diumumkan kemudian pada laman https://sscasn.bkn.go.id dan https://bkppd.magelangkab.go.id.


Hasil seleksi administrasi CPNS Kabupaten Magelang 2019 klik di sini.

Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar