Pjs Bupati Magelang Kunjungi Ruang Redaksi BeritaMagelang.id

Dilihat 1660 kali
Pjs Bupati Magelang Tavip Supriyanto (kiri) ditemui Kepala Diskominfo Agus Liem (2 dari kiri) didampingi Kepala DPU PR Heriyanto (2 dari kanan) dan Sekretaris Diskominfo Sri Suraryo (kanan) di ruang kerja Kepala Diskominfo, Senin (26/03)

BERITAMAGELANG.ID - Senin (26/03) siang, suasana kerja di lingkungan Pemda Kabupaten Magelang berjalan seperti biasanya. Namun, tak lama, para staf di kantor Unit Layanan Pengadaan (ULP) Kabupaten Magelang dikejutkan dengan kehadiran Pejabat sementara (Pjs) Bupati Magelang, Tavip Supriyanto.


Untuk mengisi agenda hari ini, Tavip memanfaatkan dengan berkunjung ke beberapa kantor instansi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Magelang guna melakukan kontrol, salah satunya di kantor ULP .


"Selain melakukan controlling secara langsung mengenai pelayanan terhadap masyarakat, kami juga ingin memastikan unit layanan pengadaan barang dan jasa berjalan dengan baik," ujar Tavip di sela-sela melakukan kunjungan di kantor ULP.


Saat ini, lanjut Tavip, Pemerintah Kabuapten Magelang sedang berproses dalam pengadaan barang dan jasa, khususnya mengerjakan kegiatan-kegiatan yang sudah masuk.


"Kami hanya titip pesan kepada kawan-kawan tetap menjaga integritas terutama di pokja-pokja (kelompok kerja) di ULP ini, jangan sampai kita melakukan sesuatu yang kurang sesuai dengan ketentuan," imbuh Tavip.


Mengenai pengadaan barang dan jasa sendiri, Tavip mengatakan, untuk tahun ini masih berproses dan belum ada yang gagal lelang. Kendati demikian, semua ketentuan tersebut tetap ada tahapannya.


"Yaitu menyusun rencana kebutuhan dari masing-masing SKPD, kemudian Rencana Umum Pengadaan, dan ini semua sudah dikerjakan oleh teman-teman yang masih dalam proses," sambungnya.


Usai mengunjungi ULP, Tavip melanjutkan kunjungannya ke Dinas Kominfo Kabupaten Magelang. Tavip mengaku salut dengan kinerja rekan-rekan di ruang redaksi media center Majalah Suara Gemilang dan BeritaMagelang.id.


"Meski ruangannya di pojok dan akses jalannya agak sempit, saya rasa sudah cukup nyaman, terbukti teman-teman di sini bekerja juga penuh senyuman," seloroh Tavip. 


Dalam kunjungannya, Tavip mengapresiasi keberadaan media-media online yang selalu lebih cepat menyampaikan informasi pada masyarakat.


"Acara belum selesai saja, beritanya sudah naik di media online," katanya takjub.


Maka ia mendorong agar pemberitaan di BeritaMagelang.id juga agar selalu update dan menjadi pilihan informasi bagi masyarakat.


Selain mengunjungi ruang redaksi media center Kominfo, Tavip juga meninjau ruang server yang akan mensupport program Smart City Kabupaten Magelang.


"Sarana dan prasarananya seperti komputer dan internetnya juga sudah jalan semuanya, saya rasa cukup baik dan optimis Smart City Kabupaten Magelang akan segera berjalan," pungkasnya.

Editor Fany Rachma

0 Komentar

Tambahkan Komentar