Bhabinkamtibmas Di Wilayah Polda Jawa Tengah Akan Memakai Atribut Baru

Dilihat 2939 kali
ATRIBUT. Pemasangan atribut Pak Bhabin, dengan helm dan tas ransel dalam kegiatan Asistensi Kampung Siaga Candi dan Penilaian Program Icon Bhabinkamtibmas Candi 2020.

BARITAMAGELANG - Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) di wilayah Polda Jawa Tengah akan memakai atribut helm berkacamata dan tas ransel, seperti youtuber Polisi Pak Bhabin dari Purworejo.


"Secara umum Bhabinkamtibmas memakai rompi, namun di wilayah Polda Jateng menampilkan lain dari pada yang lain, dengan memakai atribut seperti Bhabin Herman dari Polres Purworejo.


Dari Pak Kapolda Jateng memerintahkan, Jawa Tengah Bhabinnya seperti Herman, dikasih helm, karena masyarakat tahunya Bhabin seperti Herman itu," ucap Ketua Tim Asistensi AKBP Bambang Purwadi, S.Pd. dari Polda Jateng dalam acara Kegiatan Asistensi Kampung Siaga Candi dan Penilaian Program Icon Bhabinkamtibmas Candi 2020, di Balai Desa Tegalsari, Kecamatan Candimulyo, Kabupaten Magelang, Selasa (21/7/2020).


AKBP Bambang Purwadi, menambahkan, selanjutnya atribut Bhabinkamtibmas, seperti Pak Bhabin, dengan helm dan tas ransel, akan terus dipakai dalam kegiatan bermasyarakat. 


"Di desa atribut itu dipakai, waktu dialog bersama masyarakat, problem solving dan sejenisnya, maka atribut helm dan ransel dipakai. Karena gambaran Bhabin ya seperti Herman itu, Polisi yang dekat dengan masyarakat. Kegiatan di masyarakat di video dan dikirim ke Instagram, agar masyarakat mengetahui. Karena selama ini mayoritas yang masyarakat tahu, tugas Polisi hanya operasi kendaraan di jalan," ucap AKBP Bambang Purwadi.


Dalam kesempatan tersebut, AKBP Bambang Purwadi, juga menyampaikan, untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19, Polda Jateng menyetuskan program Kampung Siaga Covid 19.


"Bersama unsur pemerintah lainnya, Polri Polda Jateng turut mencegah penyebaran Covid 19, dengan program Kampung Siaga Covid 19. Program tersebut diadakan penilaian, agar memacu dan memotivasi, sehingga SOP dilaksanakan secara maksimal," ungkap AKBP Bambang Purwadi.


Sementara, mewakili Kapolres Magelang AKBP Roland A Purba SIK, M.Si, yang diwakili oleh Wakapolres Magelang, Kompol Aron Sebastian,  SIK,  M.Si, menyampaikan, Kegiatan Asistensi Kampung Siaga Candi dan Penilaian Program Icon Bhabinkamtibmas Candi 2020, adalah salah satu cara penggulangan Covid 19, 


"Semua harus bergerak dengan berbagai cara  penanggulangan Covid 19 di masyarakat, sehingga dengan adanya upaya sekecil apapun, yang dilakukan Bhabinkamtibmas di lapangan. Harapannya Kampung Siaga Candi Desa Tegalsari, Kecamatan Candimulyo, dapat menjadi yang terbaik," tutur AKBP Roland.


Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Forkompimca Candimulyo dan Kepala Desa Tegalsari.

Editor Slamet Rohmadi

0 Komentar

Tambahkan Komentar